Kamis, 21 Maret 2019

Proyek Pemasangan Lantai Kayu Lapangan Olah Raga Bekasi

Postingan kali ini memberikan sebuah pengalaman berbeda bagi anda tentang pekerjaan kami yang baru saja kami selesaikan di wilayah Bekasi.
Ini adalah salah satu proyek pemasangan lantai kayu yang di pasang di salah satu Gedung Olah Raga Satria untuk penggunaan sebagai lapangan Basket, namun pada Line yang digunakan pada lapangan ini di buat untuk penggunaan Multifungsi termasuk salah satunya yaitu untuk olah raga Volly Ball.

Sebagaimana anda lihat pada Video yang di sertakan di bawah ini, Video diambil ketika pertama kali selesai pengerjaan dan melakukan uji coba pertama kali akan kualitas dari pemasangan lantai kayu jati yang baru saja selesai kami kerjakan, dengan menghadirkan team olah raga Bola Volly.

Lantai Gedung Olah Raga Satria ini menggunakan jenis produk lantai kayu dari Parket Kayu Jati ukuran 5x30cm Grade A, dengan luas sekitar 1000 meter persegi.

Pengerjaan pemasangan di kerjakan selama kurang lebih 1 bulan, menggunakan coating Glossy dengan bahan UPL (Ultran Parquet Lack) yang sudah teruji memiliki ketahanan yang sangat baik, terutama untuk area Indoor (Dalam Ruangan) yang tidak terkena Sinar Ultraviolet sehingga berdasarkan pengalaman kami dengan menggunakan bahan ini bisa bertahan hingga 10 tahun, di tambah parket kayu jati juga adalah kualitas kayu yang sudah diakui dunia bisa bertahan hingga berpulu-puluh tahun dan tidak dimakan rayap.




Banyak sekali orang yang tertarik dengan menggunakan lantai kayu pada lapangan olah raga, karena hal ini akan meningkatkan nilai tambah pada sebuah bangunan, memberikan kesan nyaman dan mewah serta elegan.
Dan yang terpenting adalah lapangan olah raga anda dengan menggunakan lantai kayu lebih aman saat digunakan.

Baca Juga: Harga Lantai Kayu Terbaru


Tags :

bm

Jakarta Parquet

Pusat Lantai kayu

Grosir lantai kayu Parquet, Flooring, Decking, Lambersiring, Lantai Vinyl, Papan lantai, Laminate, Profesional dan berpengalaman.

  • Jakarta Parquet
  • Jl Rajawali Barat, No. 39 Bandung
  • rajawaliparquet@gmail.com
  • +6222 6078505

Posting Komentar